Kanza Mecca

Home / Artikel

Manfaat Madu Untuk Anak

sumber : alodokter.com


Manfaat Madu Ada beragam manfaat madu untuk anak, mulai dari meredakan batuk dan pilek, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, hingga membantu menyembuhkan luka. Akan tetapi, madu tidak boleh sembarangan diberikan kepada anak, lho. Pemilihan jenis madu juga harus diperhatikan, agar manfaat yang didapat bisa maksimal. Madu memiliki banyak manfaat untuk anak berkat kandungan nutrisinya yang beragam, seperti gula, karbohidrat, vitamin C, vitamin B, asam amino, zat besi, zinc, dan kalium.

1.Sumber Energi untuk mendukung aktifitasnya

Manfaat madu untuk anak yang pertama adalah sebagai sumber energi. Madu mengandung gula alami, yakni fruktosa dan glukosa. Kandungan gula ini bersumber dari karbohidrat yang dibutuhkan sebagai bahan bakar atau energi agar anak lebih semangat menjalani aktivitasnya.

2.Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Madu juga mengandung zat yang berperan dalam meningkatkan daya tahan tubuh. Antioksidan pada madu juga terbukti mampu menangkal radikal bebas yang menyebabkan berbagai penyakit.

3. Baik Untuk Pencernaan

Madu mengandung prebiotik alami yang dapat meningkatkan jumlah bakteri baik dalam saluran pencernaan. Manfaat madu ini penting untuk menjaga kesehatan pencernaan Si Kecil. Madu pun dapat membantu menambah nafsu makan Si Kecil. Hasil studi dari beberapa penelitian menunjukkan bahwa madu mampu meredakan gangguan pencernaan, seperti konstipasi dan nyeri perut pada anak.


Itu dia, manfaat madu untuk anak. Untuk mendapatkan manfaat madu secara optimal, pilihlah madu berkualitas, seperti madu murni (raw honey), sebab madu murni merupakan madu yang tidak banyak melalui proses penyaringan dan tidak dicampur dengan bahan lain. Oleh karena itu, madu jenis ini memiliki kandungan nutrisi lebih tinggi.


Anda dapat mendapatkan madu berkualiatas hanya di toko kanza mecca!